
(Sabtu,14/5) Siswa-siswi kelas 6 SDIT Alif Smart Surakarta melakukan kegiatan Fun Rihlah Goes to Jogja. Kegiatan rihlah seperti ini memang sudah menjadi agenda rutin tahunan bagi mereka yang akan mengakhiri masa belajarnya.
Pada tahun ini, SDIT Alif Smart Surakarta melakukan rihlah kebeberapa tempat, yaitu:
- Tebing Breaksi
- Museum Dirgantara
- Grand Puri Waterpark
Sesuai jadwal pada pukul 06.30 WIB, siswa berkumpul di titik kumpul dan tepat pukul 07.00 WIB, setelah hadir semua seluruh siswa diabsen, kemudian berdoa di dalam bis dan berangkat menuju lokasi pertama yaitu Tebing Breksi.
Saat di Tebing Breksi Siswa-siswi melakukan fun games menarik, dimana Siswa-siswi mengambil bola dengan mata tertutup. Kegiatan games ini membuat seluruh siswa tampak bersemangat dan bahagia. Setelah bermain games, seluruh siswa menyusuri Tebing Breksi hingga puncak.

Setelah kegiatan di Tebing Breaksi selesai, perjalanan dilanjutkan ke Museum Dirgantara Mandala. Di Museum Dirgantara Mandala, seluruh Siswa-siswi dapat melihat replika pesawat, berbagai macam alat alusista dan foto-foto sejarah para TNI Angkatan Udara. Museum Dirgantara Mandala adalah tempat untuk mengabadikan dan mendokumentasikan seluruh kegiatan dan peristiwa bersejarah di lingkungan TNI Angkatan Udara. Hal ini sangat bermanfaat untuk menambah pengetahuan siswa-siswi. Sebelum menuju perjalanan selanjutnya siswa – siswi istirahat sejenak untuk melaksanakan Ishoma di rumah makan, setelah ishoma perjalananpun di lanjutkan menuju ke Grand Puri Waterpark. Setelah sampai, Siswa – siswi berenang di Grand Puri Water Park, dengan berenang Siswa-siswi bisa melepas rasa penat setelah menyelesaikan ujian sekolah. Tidak hanya itu kegiatan ini bertujuan juga untuk meningkatkan rasa persaudaraan dan kebersamaan antar siswa dan ustad-ustadzah.
Setelah kegiatan berenang, Siswa-siswi beristirajat sejenak, kemudian melanjutkan agenda yaitu membeli oleh – oleh khas makanan Jogja.
Fun Rihlah Kelas 6 Goes to Jogja tahun ini Alhamdulilah berjalan dengan lancar dan sukses.
Comments