Sabtu, 26 Desember 2020 SDIT Alif Smart Surakarta mengadakan seminar parenting dan silaturrahim virtual melalui Zoom dan live streaming youtube. Seminar parenting bertema “Kiat Sehat Siswa Hebat, Agar Belajar Tetap Semangat” dengan menghadirkan narasumber dr. Amelya Agusthina, M.Kes, Sp.G.K. merupakan kerjasama dari Tim Bina Pribadi Islam (BPI) Orang Tua bersama Komite Sekolah. Acara tersebut adalah bentuk kepedulian sekolah akan pentingnya menjaga kesehatan terutama di masa pandemi ini.

Menjaga kesehatan di masa pandemi sangatlah penting, mulai dari menjaga kebutuhan cairan tubuh, memerhatikan gizi seimbang makanan sehari-hari kita, dan aktivitas fisik yang dilakukan. dr. Amel menyampaikan, ada beberapa poin yang perlu diperhatikan terkait kiat sehat di masa pandemi. Pertama, hidrasi sehat masa pandemi. Dimana kita harus memerhatikan kebutuhan cairan di dalam tubuh. Tubuh kita 50 – 60% terdiri dari air. Air ini sangatlah penting untuk berbagai proses di dalam tubuh, seperti pengatur suhu tubuh, mengeluarkan zat yang tidak berguna dari dalam tubuh, dan lainnya.

 Dikatakan cukup apabila jumlah cairan yang masuk ke dalam tubuh sama dengan yang dikeluarkan. Air sendiri tidak dapat diproduksi oleh tubuh. Oleh karena itu, kita harus selalu menjaga kebutuhan air sesuai dengan usia masing-masing. Kedua, makan sehat di masa pandemi. Makan sehat di masa pandemi ini dilakukan dengan memerhatikan gizi seimbang. Gizi seimbang adalah susunan makanan sehari-hari yang mengandung zat-zat gizi dalam jenis dan jumlah yang sesuai dengan kebutuhan tubuh, dengan memerhatikan prinsip keanekaragaman atau variasi makanan, aktivitas fisik, kebersihan, dan berat badan ideal. Dengan memerhatikan gizi makanan, dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh, mendukung tumbuh kembang anak, dan membantu berbagai proses metabolisme dalam tubuh.

Ketiga adalah hidup sehat di masa pandemi. Yang dimaksud hidup sehat disini yaitu gerakan masyarakat dalam menjaga diri dan keluarga dari virus Corona. Gerakan ini sudah banyak tersosialisasikan di masyarakat yang kita kenal dengan 3M, yaitu mencuci tangan dengan sabun, menggunakan masker, dan menjaga jarak. Selain itu, menjaga kebersihan lingkungan, istirahat cukup, dan manajemen stress juga perlu diperhatikan. Masih banyak kiat-kiat sehat yang dipaparkan oleh dr. Amel, bisa disimak dalam channel Youtube SDIT Alif Smart Surakarta.

Comments

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published. Name and email are required